Senin, 30 Mei 2011

KEREMPENG SI PEMBAWA KEHIDUPAN

"DATANGMA....
NASI KUNING....
KUE....KUE....
JANGAN CARI AKU YAH....."!!!


Teriakan-teriakan seperti diataslah yang membangunkanku dari tidur yang lelap.memang agak berisik dan mengganggu dipagi hari apalagi aku biasa tidur agak larut malam.

Dengan penuh semangat, dia mengayuh sepeda buntutnya sambil terus mengulang teriakannya. Erna (biasanya di panggil kerempeng ma nag asrama)janda beranak dua (ayo sapa yang mau...)adalah penjaja makanan keliling. jualannya macam-macam ada nasi kuning/goreng, songkolo, donat, putu cangkir, puding, dan masih banyak lagi.

Jujur masakannya memang kurang enak (rasa bukanlah segalanya). tapi kemudahan kemudahan yang diberikan oleh kerempeng membuat dagangannya sold out. berbagai macam fitur disediakan untuk memanjakan pelanggannya, termasuk fitur kredit dengan bunga 0% hehehee... selain kredit dengan 0% jangka waktu jatuh temponyapun tidak ditentukan.

Tapi yang membuatku bangga dan kagum sama dia yaitu ketegarannya dalam menjalani kehidupannya, dengan hanya seorang diri dia menghidupi kedua buah hatinya.

tetaplah lantangkan suaramu...


Tidak ada komentar:

Posting Komentar